PMI Kota Depok Mengadakan Berbagai Kegiatan Untuk Menyambut Hari Donor Darah Sedunia
Depok— Setiap tanggal 14 Juni diperingati sebagai Hari Donor Darah Sedunia atau World Blood Donor Day. Berdasarkan informasi dari ICRC, sumbangan darah dari satu orang dapat menyelamatkan tiga nyawa dan disebut-sebut darah tersebut dibutuhkan setiap dua detik.
Pada tahun 2023 ini, tema Hari Donor Darah Sedunia adalah Give blood, give plasma, share life, share often atau Berikan darah, berikan plasma, bagikan hidup, bagikan sering. Tema tersebut bertujuan menekankan pentingnya donor darah dan plasma untuk pasien transfusi seumur hidup dan mendorong sering mendonorkan darah atau plasma untuk memastikan keamanan dan pasokan darah global yang berkelanjutan bagi semua yang membutuhkan.
Donor darah dimulai dari penelitian seorang ilmuwan bernama Richard Lower. Ilmuwan tersebut melakukan eksperimen pada binatang dan berhasil melakukan transfusi darah kepada dua anjing. Kemudian pada 1901, seorang ilmuwan bernama Karl Landsteiner membuat klasifikasi mengenai pembagian darah manusia yang disebut sebagai ABO human blood type. Pada tahun 2000, para menteri kesehatan di seluruh dunia membuat deklarasi dan menetapkan Hari Donor Darah Sedunia diperingati setiap 14 Juni. Setiap tahun WHO selalu mengusung tema yang berbeda-beda.
Jelang Hari Donor Darah Sedunia, PMI Kota Depok akan menggelar Gebyar Hari Donor Darah, puncak acaranya akan berlangsung di Alun-alun tanggal 25 Juni 2023.
Akan ada berbagai rangkaian kegiatan acara yang akan digelar. Salah satunya adalah lomba video kreatif donor darah bagi Palang Merah Remaja (PMR) Wirda dan Madya se-Kota Depok yang akan dilaksanakan pada tanggal 21 Juni 2023.
Untung pemenang lomba, akan diumumkan pada saat acara Gebyar Hari Donor Darah. Termasuk pemberian Thropy dan uang pembinaan kepada juara pertama, juara kedua juara ketiga. Kemudian, ada juga latihan gabungan tujuh materi pokok. Pada saat Hari H ada kegiatan senam bersama, penyuluhan kesehatan dan kegiatan donor darah.
Dengan adanya Gebyar Donor Darah ini diharapkan dapat merangkul serta mengajak sesama manusia untuk mengikuti kegiatan kemanusiaan.

Komentar
Posting Komentar